Resume Materi Peran Mahasiswa Dalam Kepedulian Lingkungan Untuk Kesehatan Dan Perwujudan Indonesia Emas
Materi disampaikan oleh ibu Muslikha Nourma Rhomadhoni, S.KM., M.Kes., kaprodi D4 K3.
Sejalan dengan visi Indonesia Maju dan SDM Unggul, bahwa tidak ada cara yang lebih efektif untuk meningkatkan kualitas manusia suatu bangsa dibanding melalui jalur pendidikan. Manusia-manusia yang berkualitas itu hanya akan tercipta dari proses pendidikan yang berkualitas pada semua tingkatan, termasuk pendidikan tinggi.
Resiko menurut KBBI berarti akibat yang kurang menyenangkan (merugikan, membahayakan) dari suatu perbuatan atau tindakan.
Setiap aktivitas akan selalu beriringan dengan resiko. Jangan takut dan jangan panik. Kenali resiko, cegah/kendalikan resiko dan beraktivitaslah seperti biasa.
Proses manajemen resiko :
1. Menetapkan konteks
2. Identifikasi resiko
3. Analisa resiko
4. Evaluasi resiko
5. Perlakuan resiko
6. Pengendaluan resiko
Dasar hukum
1. Undang Undang Dasar Negara Tahun 1945
2. UU No. 1 Tahun 1970 pasal 2
3. UU 17 tahun 2003
Kita diminta menimalisir penggunaan plastik agar membiasakan diri untuk tidak mengonsumsi barang barang berbahan plastik yang nanti berdampak pada lingkungan, apalagi untuk yang tidak membuang sampah pada tempatnya.
Soft skill mahasiswa dapat dikembangkan melalui kegiatan di dalam dan di luar kampus dari ekstrakurikuler, kemahasiswaan, maupun ormawa.
Saat ini negara Indonesia sedang menghadapi triple burden / beban tiga kali lipat berbagai masalah penyakit.
Tantangan penyakit tidak menular di Indonesia
Pola makan, pola asuh, dan faktor lainnya dapat memicu timbulnya penyakit hipertensi, diabetes melitus, obesitas, kanker, jantung, dan hiperkolesterol.
UNUSA adalah kampus sehat dan tanpa rokok. Sehat tanpa merokok, narkoba, dan miras.
Gunakan prinsip 3R untuk mencintai lingkungan hidup kita. Reduce, reuse, recycle.
Baca juga Peran Mahasiswa dalam Kepedulian Untuk
Komentar
Posting Komentar